Forum Ortax › Forums › PPh Badan › Apa perbedaan Include dan Exclude PPh?
Tagged: #bunga, #excludepph, #includepph, #pinjaman, pph23-2, pphbadan-2
Apa perbedaan Include dan Exclude PPh?
Selamat siang rekan ortax
Bagaimana ayat jurnal untuk transaksi pembayaran bunga pinjaman sebesar Rp 5,000,000 (sudah termasuk PPh)
apakah benar jurnalnya seperti berikut ini:
Dr. Beban Bunga Pinjaman Rp 5.000.000
Cr. Hutang PPh Psl 23 Rp 750.000
Cr. Bank Rp 4.250.000
Lalu apa yang membedakan transaksi yang sudah include PPh dengan exclude PPh?
Sudah betul jika include PPh.
Include PPh artinya PPh ditanggung penerima penghasilan
Exclude PPh artinya PPh ditanggung pemberi penghasilan mengacu pada kasus di atas
Dr Beban Bunga Pinjaman 5.882.353
Cr Bank 5.000.000
Cr Hutang PPh pasal 23 882.353
Viewing 1 - 2 of 2 replies