Forum Ortax › Forums › PPh Orang Pribadi › Syarat pembuatan NPWP dan ketentuannya
Syarat pembuatan NPWP dan ketentuannya
Dear rekan pajak yg terhormat,
Saya ingin menanyakan beberapa hal,saya mempunyai keponakan umur 20 tahun,dia ingin mempergunakan fasilitas bebas fiskan dengan membuat NPWP.apakah pembuatana NPWP ada batasan umur ? lalu dikolom hasil pendapatan bole tidak jika diisi pekerjaan Pelajar ?
Lalu orang tua saya hendak membeli properti (rumah) dan orang tua saya belom mempunyai NPWP.apakah dengan membuat NPWP ditahun 2009,masih bisa mempergunakan fasilitas sunset ? karena orang tua saya sudah tidak bekerja dan uang untuk membeli properti merupakan hasil warisan/hibah dari paman saya.
Saya sangat mengharapkan bantuan dari rekan2 sekalian.terima kasih
Rekan Eddie,
Batasan umur utk ber-NPWP :
1. Sudah menikah dan sudah berpenghasilan
2. Di atas 18 tahun dan sudah berpenghasilan
3. Di atas 21 tahun
Dalam kasus anda, anak tsb bebas fiskal asalkan ortu-nya sudah ber-NPWPPembelian rumah :
1. Pembeli atau penjual harus ber-NPWP
2. Kalo pembeliannya dlm th 2009 tidak bisa ikut Sunset- Originaly posted by begawan5060:
2. Kalo pembeliannya dlm th 2009 tidak bisa ikut Sunset
maksut sdr Edy pembuatan NPWP tahun 2009 apakah bisa menggunakan fasilitas Sun Pol ?
Setahu saya Sun Pol hanya sampai akhir Februari 2009, jadi selewat Februari..tidak bisa menggunakan Sun Pol